Meski Pandemi, Partisipasi Dalam Pilkada Klaten 2020 Mencapai 88%

Klaten, saktenane.com

Meski dalam situasi pandemi Covid-19, partisipasi pemilih dalam Pilkada Kabupaten Klaten tahun 2020, mencapai angka 88%. Jika dibandingkan dengan Pilkada sebelumnya, berarti ada peningkatan sebesar 14%.

Hal itu disampaikan Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Klaten, saat acara Media Gathering yang mengundang para jurnalis yang bertugas di wilayah Kabupaten Klaten. Adapun acara tersebut bertempat di Keneway Angkringan dan Cafe, Macanan, Karanganom, Klaten Utara, Kamis (18/03/2021) siang.

Komisioner Divisi Teknis KPU Kabupaten Klaten, Samsul Huda mengatakan, Pilkada tahun 2020 adalah Pilkada yang istimewa karena dilaksanakan di tengah pandemi Covid-19. Awalnya, banyak pihak yang meragukan kemampuan KPU melaksanakan Pilkada ditengah pandemi.

“Bahkan sebagian orang memperkirakan tingkat partisipasi masyarakat akan terpuruk di bawah target. Namun justru sebaliknya, pelaksanaan pilkada berjalan lancar dan sukses,” ujarnya.

Ia menyebutkan, dalam Pilkada 2020 tingkat partisipasi pemilih mencapai 88%. Ada penigkatan angka partisipasi masyarakat sebesar 14% dibanding pilkada sebelumnya.

“KPU Klaten juga berhasil mendapatkan predikat terbaik se- Jawa Tengah dalam hal tahapan pencalonan,” ungkapnya.

Sementara itu, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Klaten, Kartika Sari Handayani mengatakan, Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Klaten tahun 2020 merupakan Pilkada yang berat dan penuh tantangan.

“Proses pemilihan dilaksanakan ditengah pandemi Covid-19. Ada tantangan berat di dalamnya, yaitu dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat dalam setiap tahapan pelaksanaan Pilkada,” jelasnya. (ino)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

klik88 KLIK88 LOGIN daftarklik88 tok99toto opung4d https://rtp-onfireklik88.online/ mix parlay scatter hitam login bom29toto situs bom29toto rtp klik88 terbaru slot gacor slot toto link slot slot thailand